Thursday, 14 November 2019

Kajian IPS Terpadu Dalam Masa Proklamasi Indonesia.


Kajian IPS terpadu dalam Masa Proklamasi Indonesia.

Soal:
Proklamasi merupakan peritiwa yang membawa perubahan di segala aspek kehidupan masyarakat, khususnya dalam berbangsa dan bernegara.
Tinjaulah peristiwa perubahan tersebut dalam kajian IPS terpadu dari sudut ekonomi, sejarah, sosiologi dan geografi.

Rumusan Jawaban:
Proklamasi Kemerdekaan RI yang dikumandangkan pada tanggal 17 Agustus 1945 merupakan peristiwa penting bagi bangsa Indonesia, oleh karena peristiwa tersebut tidak saja berpengaruh terhadap kehidupan politik tetapi berimbas pada perubahan – perubahan di bidang yang lainnya yakni ekonomi, sejarah, sosiologi dan geografi.

Pengaruh proklamasi terhadap perubahan dalam bidang ekonomi yakni;
1.     System perekonomian negara yang dahulu didasarkan pada kebijakan penjajah kemudian berubah didasarkan pada kemandirian dan kemerdekan dengan merujuk pada pasal 33 UUD 1945 yaitu system perekonomian yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dengan tujuan untuk menciptakan kemakmuran bagi seluruh rakyat Indonesia.
2.     Pada awal kemerdekaan pemerintah memberlakukan tiga mata uang secara bersamaan, yaitu De Javashe Bank, uang Hindia Belanda, dan uang yang dikeluarkan saat pendudukan Jepang, ketiganya dianggap sah sebagai alat pembayaran. Tetapi pada Oktober 1945 pemerintah Indonesia berhasil mengeluarkan uang kertas yang bernama ORI (Oeang Republik Indonesia).
3.     Pemerintah Indonesia melaksanakan nasionalisasi terhadap prusahaan – perusahan asing khususnya Belanda dengan cara mengambil alih peran dan status kepemilikan atas perusahaan – perusahaan asing tersebut.

Pengaruh proklamasi terhadap perubahan dalam bidang sejarah, yakni sebagai berikut;
1.     Proklamasi kemerdekaan adalah puncak perjuangan politik yang panjang dalam membangun dan menyatakan bangsa dan negara yang mandiri. Proklamasi kemerdekaan itu juga sekaligus menjadi titik awal perjuangan baru dalam mempertahankan dan mengisi kemerdekaan yang telah dicita-citakan.
2.     Proklamasi kemerdekaan menandai lahirnya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Ini berarti bahwa proklamasi kemerdekaan menjadi titik awal berlakunya tata hukum nasional negara Indonesia dan berakhirnya tata hukum kolonial (penjajah).
3.     Proklamasi merupakan titik berangkat pelaksanaan amanat penderitaan rakyat, sekaligus awal sejarah pemerintahan Indonesia.
4.     Proklamasi Kemerdekaan bukan semata – mata sebagai tujuan, tetapi "jembatan emas" menuju bangsa yang maju dan mandiri. Dikatakan sebagai jembatan emas karena Proklamasi Kemerdekaan menjadi titik awal yang baik dalam upaya mewujudkan tujuan bernegara; melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut serta dalam ketertiban dunia yang berdasarkan Kemerdekaan, perdamian abadi dan keadilan sosial.

5.     Dengan dibacakannya Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, maka bangsa Indonesia menjadi bangsa yang merdeka. Dengan demikian, bangsa Indonesia dapat menata kembali tatanan kehidupan berbangsa dan bernegara. Kehidupan sosial, politik, ekonomi, dan budaya dapat dibangun kembali untuk mewujudkan masyarakat Indonesia yang adil dan makmur. Tidak ada lagi diskriminasi atau pembedaan hak pada masyarakat Indonesia karena setiap warga negara memiliki kedudukan yang sama.

Pengaruh Proklamasi Kemerdekaan RI terhadap perubahan dalam bidang sosial dan budaya, yakni sebagai berikut:
1.     Kemerdekaan telah membawa pengaruh yang sangat besar terhadap kehidupan sosial budaya dalam masyarakat Indonesia. Semula telah terjadi diskriminasi atau pembedaan hak pada masyarakat Indonesia. Kini, masyarakat Indonesia tidak lagi berada pada golongan ketiga atau kedua, melainkan semuanya memiliki kedudukan yang sama sebagai warga negara.
2.     Kegiatan di bidang pendidikan pun digiatkan kembali dengan lebih teratur. Apalagi tokoh pendidikan saat itu (Ki Hajar Dewantara) menjabat sebagai Menteri Pengajaran, beserta rekan-rekannya mengajarkan kepada semua muridnya pendidikan untuk menjadi warga negara yang baik. Selain itu, pendidikan luar sekolah pun di buka dengan menekankan pada aspek keterampilan dan kreativitas.
3.     Bahasa Indonesia yang sudah diikrarkan sebagai bahasa persatuan ternyata mengalami perkembangan yang sangat pesat. Ditambah lagi adanya pelarangan dalam menggunakan bahasa Belanda atau Jepang. Pada awal kemerdekaan ini, muncul penulis-penulis yang berhasil membuat karya sastra yang dipelopori oleh Chairil Anwar dan Idrus yang terkenal dengan Angkatan 45. Dalam bidang seni pun berkembang. Sehingga bermunculan seniman-seniman yang bergerak dalam seni drama, perfilman dan musik.
4.     Lagu – lagu baru yang bertemakan nasionalisme juga banyak bermunculan di bawah para komponis seperti Cornel Simajuntak, Kusbini, dan Ismail Marzuki. Selain itu, perkembangan dunia pers dan penyiaran pun semakin berkembang dan dibentuklah RRI (Radio Republik Indonesia).

Pengaruh Proklamasi Kemerdekaan RI terhadap perubahan geografi adalah sebagai berikut:
1.     Adanya Pengakuan secara de facto atas nama negara dan bangsa Indonesia, Yang terdiri dari bermacam – macam suku bangsa, adat istiadat, dan agama dibawah naungan Pancasila dan UUD 1945 dan Bhineka Tunggal Ika.
2.     Perubahan pada teritoral dan batas – batas wilayah negara Indonesia.
3.     Dibuatkan peta geografis wilayah Indonesia yang membentang dari Sabang sampai Merauke dan dari Pulau We sampe Pulau Rote, dengan letak astronomis diantara 6°LU – 11° LS dan 95° BT – 141° BT.

 

No comments:

Post a Comment

Keunggulan Geostrategis Indonesia

letak Indonesia berada di antara dua benua yaitu Benua Asia dan Benua Australia letak Indonesia berada di antara dua samudra yaitu Samudra ...